PENGARUH PENGENDALIAN INTERNAL, PEMANFAATAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN PENGALAMAN KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI

  • Aminah Aminah Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa, Yogyakarta, Indonesia
  • Jajuk Herawati Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa, Yogyakarta, Indonesia
  • Epsilandri Septyarini Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa, Yogyakarta, Indonesia
Keywords: Pengendalian, Teknologi, Informasi, Pengalaman Kerja, Kinerja Pegawai

Abstract

 

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) Pengaruh pengendalian internal berpengaruh positif terhadap kinerja pegawai 2) Pengaruh pemanfaatan teknologi informasi tidak berpengaruh terhadap kinerja pegawai 3) Pengaruh pengalaman kerja berpengaruh positif terhadap kinerja pegawai 4) Pengaruh pengendalian internal,pemanfaatan teknologi informasi dan pengalaman kerja berpengaruh secara simultan terhadap kinerja pegawai. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Populasi pegawai yang berjumlah 55 orang, teknik sampling yang digunakan yaitu sampling jenuh. Sampel yang diambil sebanyak 55 orang pegawai. Teknik analisis data pada penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda. Data penelitian  bersumber dari  pengumpulan data menggunakan wawancara dan kuesioner. Hasil penelitian diperoleh pengendalian internal berpengaruh positif terhadap kinerja pegawai, dimana positif ditunjukan dengan nilai 2.987 dan signifikan ditunjukkan dengan 0.004 < 0.05. Pemanfaatan teknologi informasi tidak berpengatuh terhadap kinerja pegawai, dimana positif ditunjukkan dengan nilai -1.230 dan signifikan ditunjukkan dengan 0.224 > 0.05. Pengalaman  kerja berpengaruh positif terhadap kinerja pegawai, dimana positif ditunjukkan dengan nilai 4.965 dan signifikan ditunjukkan dengan 0.000 < 0.05. Pengendalian internal,pemanfaatan teknologi informasi dan pengalaman kerja berpengaruh positif secara simultan terhadap kinerja pegawai positif ditunjukkan dengan nilai 10.648, signifikan ditunjukkan dengan nilai 0.000 < 0.05.

Published
2021-12-27